17 Juli 2021.
Danlantamal XIV Brigjen TNI (Mar) Markos, S.E., terus memerintahkan jajarannya
untuk selalu memberantas virus corona ( Covid-19) dengan cara melaksanakan
kegiatan vaksinasi covid-19 kepada masyarakat, kali ini dilaksanakan di
Pangakalan Angkatan Laut (Lanal) Morotai dan Pangkalan Angkatan Laut (Lanal)
Ternate.
TNI AL terus
melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat, kali ini dibawah jajaran Lantamal XIV
yang melaksanakan vaksinasi yaitu Lanal Ternate, Bertempat di Pasar Higinis
Kota Ternate. Jumlah peserta yang mengikuti adalah 500 orang , dengan jumlah
yang tervaksin 451 orang. Komandan Lanal Ternate Kolonel Laut (P) Komarudin,
S.E., CTMP menyampaikan “ Bahwa kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan program
pemerintah dan Panglima TNI untuk memberikan satu juta vaksin kepada
masyarakat”. Dalam kegiatan ini Lanal Ternate bekerja sama dengan Korem 152
Bba.
Sedangkan Lanal
Morotai ikut serta menyelenggarakan vaksinasi kepada masyarakat umum. Bertempat
di ruang tunggu Pelabuhan Ferry Desa Juanga, Kec. Morotai selatan Kab. Pulau morotai yang bekerja sama dengan
PKM Sabatai dan Dinas Kesehatan dan KB kab. P. Morotai. Pada kesempatan itu
pula, Komandan Lanal Morotai Letkol Laut (P) Norman Faizal M.Tr. Hanla.,
langsung meninjau ke lokasi.
Pelaksanaan
Vaksinasi menjadi salah satu cara untuk memutus mata rantai perkembangan covid
19 di pesisir dimana kegiatan vaksin tsb mewadahi vaksin covid 19.